You need to enable javaScript to run this app.

Sambutan Kepala Sekolah

  • Minggu, 04 Oktober 2020
  • Administrator

Puji Syukur kita persembahkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas berkah Dan rahmatnya sehingga akhirnya kami dapat meluncurkan kembali website SMA Negeri 6 Kota Komba. SMA Negeri 6 Kota Komba sesuai SK Pendirian Sekolah Tanggal 05 Juni 2012 yang tahun demi tahun terus merangkak untuk mendidik putera puteri bangsa dengan segenap kemampuan yang ada. Setapak demi setapak terus menyempurnakan penataan sarana dan prasarana agar sekolah ini dapat eksis sebagai sekolah ternama di jajaran sekolah yang sederajat di Bumi Congka Sae dan NTT.

Pada tahun 2012-sekarang SMAN 6 Kota Komba kami berupaya untuk meningkatkan kualitas Tenaga Pengajar dan Tata Usaha terutama dalam upaya penerapan pembelajaran dan pengelolaan administrasi pendidikan yang berbasis ICT dan secara bertahap kami melakukan pembenahan dan penataan fasilitas yang dapat mendukung pelaksanaan program pembelajaran dan pengadministrasian pendidikan dengan sarana teknologi informatika dan komunikasi.

Semoga dengan langkah ini kami dapat meningkatkan pemenuhan pelayanan pada masyarakat khususnya Orang Tua Peserta Didik SMA Negeri 6 Kota Komba serta dapat meningkatkan kualitas hasil pembelajaran (output) yang lebih berbobot yang dapat menjadi kader kader penerus bangsa sejalan dengan Visi Dan Misi yang telah kami tetapkan.

Kepada segenap pihak (Komite Sekolah, Orang Tua, alumni, dan segenap elemen masyarakat) kami mohon dukungan, kritik serta saran demi kebaikan dan kemajuan SMAN 6 Kota Komba

Kisol, Agustus 2020
Kepala SMAN 6 Kota Komba

 

Frumensius Hemat, S.Fil

Bagikan artikel ini:
Frumensius Hemat, S.Fil

- Kepala Sekolah -

Puji Syukur kita persembahkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas berkah Dan rahmatnya sehingga akhirnya kami dapat meluncurkan kembali website…

Berlangganan
Jajak Pendapat

Bagaimana informasi yang dipublikasikan di website ini sungguh membantu anda?

Hasil