SMAN 6 Kota Komba Gelar Pemilihan Pengurus OSIS
- Kamis, 30 November 2023
- Kontributor SMAN 6 KOTA KOMBA

Kisol, 30 November 2023. SMAN 6 Kota Komba gelar pemilihan pengurus Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) di aula sekolah.
Kegiatan itu diawali dengan sambutan dari Frumensius Hemat selaku Kepala Sekolah SMAN 6 Kota Komba.
Dalam sambutannya ia menyampaikan bahwa pemilihan OSIS sebagai bakal menuju demokrasi di lingkungan luar sekolah. "Kegiatan ini bukan untuk hura-hura, tetapi bagian dari pendidikan demokrasi yang menjadi bekal hidup kalian selanjutnya, sebab kita hidup di Republik Indonesia yang memiliki iklim demokrasi," ungkap Frumensius.
Bellarminus Gisi, Wakasek kesiswaan menjelaskan bahwa sebelum melaksanakan pemilihan, para pasangan calon dijaring dari kelas 11.
"Kegiatan pemilihan ini dimulai sejak tanggal 28 November dengan melakukan penjaringan bakal calon, selanjutnya tanggal 29 pemaparan visi dan misi dan 30 November dilaksanakan pemilihan ketua dan wakil ketua OSIS," ungkap Armin
Berdasarkan pantauan penulis, peserta didik dan para guru antusias dalam memilih ketos dan wakilnya. Alur pemilihan pun dibuat secara resmi dengan membuat 12 TPS, dilengkapi dengan kotak suara dan kertas suara yang diberi stempel.
Dari empat pasangan calon, ketua dan wakil ketua terpilih yaitu Maria Viviana Enda dan Marsianus Marsidi dengan perolehan 216 suara.
"Saya senang, teman-teman mempercayakan saya untuk menjadi ketua. Saya akan bekerja dengan baik untuk SMAN 6 Kota Komba," kata Vivi.
Bellarminus Gisi menyampaikan harapannya agar pengurus OSIS baru menjadi pengurus yang kritis dan merubah semua hal yang tidak sesuai.
Reporter: Angelina Delviana.
Bagikan artikel ini:Artikel Terkait

Genta Belis Di SMAN 6 Kota Komba Gandeng Perpustakaan Daerah Kabupaten Manggarai Timur.
Jum'at, 07 Februari 2025

Pemilihan Pengurus OSIS SMA Negeri 6 Kota Komba Tahun 2025: Semangat Demokrasi yang Mewarnai Masa Depan
Sabtu, 25 Januari 2025

SMAN 6 Kota Komba Serahkan Bantuan Kemanusiaan Korban Ile Lewotobi Melalui Caritas Paroki St. Yosef Kisol
Kamis, 07 November 2024

OSIS SMAN 6 Kota Komba Gelar Pengumpulan Bantuan Kemanusiaan Bagi Korban Erupsi Ile Lewotobi
Selasa, 05 November 2024

Mahasiswa Magang Unika St. Paulus Ruteng Inisiasi Penerbitan Mading dan Pohon Literasi Di SMAN 6 Kota Komba
Rabu, 30 Oktober 2024

HUT Sumpah Pemuda Di SMAN 6 Kota Komba: Upacara Bendera, Ibadat Ekologi dan Seminar Dari Pusat Pastoral Keuskupan Ruteng dan Penarikan Mahasiswa Magang
Senin, 28 Oktober 2024