You need to enable javaScript to run this app.

Pohon Rindang Itu 2 (Cersam)

  • Rabu, 06 Desember 2023
  • Frumensius Hemat
Pohon Rindang Itu 2 (Cersam)

Banyak perkara dalam kepala sang kepsek. Selepas melempar pertanyaan bahasa inggris sederhana kepada para muridnya, sang kepsek kembali ke ruangannya.

Dirinya tak habis pikir. Kelas 10 SMA, artinya sejak SD ( kalaupun ada) dan SMP, pelajaran bahasa inggris sudah diajarkan tapi anak anaknya masih tetap kacau balau. Pertanyaan sederhana saja tak bisa dijawab sempurna.

"Hmmmm apa yang harus aku lakukan"? demikian gerutu kecil  sang kepala.

Lantas sang kepsek teringat dengan gaya belajar bahasa Inggrisnya dulu. Sewaktu SMP dirinya ditempa untuk menghafal 10-20 kata bahasa inggris setiap. Selama 6 hari, atau seminggu dirinya sudah bisa mengetahui dengan baik arti dan bentuk lafalnya sebanyak 60 sampai 120 kata. Setiap kata baru dalam reading, dicatat kata baru dan dicari artinya. Selalu ada gerak lebih untuk mencari tahu.

Ruangannya terasa panas. Titik titik peluh tampak mengalir dari lehernya. Sang kepsek lantas menuangkan air minum ke gelas plastik miliknya.

"Ah ini baru belajar bahasa inggris, belum bahasa jerman",guman kecil sang kepsek.

****************************************************

Tok tok tok....

Sang kepsek terkejut dengan bunyi ketukan pintu di ruangannya.

"Eh ibu Ida....mari Bu Ida silahkan masuk" sapa sang kepala begitu tahu guru bahasa Inggris yang datang ke ruangannya....

Bu Ida pun masuk dan mengambil tempat duduk.

Ibu Ida, guru bahasa Inggris yang baru mengajar,kira-kira satu tahun 9 bulan di SMA Pencakar Cakrawala. Masih lajang. Tamatan sebuah universitas kenamaan di seberang lautan. Bu Ida memiliki paras yang cantik, tinggi dan memiliki tutur kata yang lembut. Betul betul membuat siapa pun betah bersamanya. Kemampuan bahasa inggris tak diragukan lagi. Menurut cerita yang beredar Ibu Ida, pernah menjadi ketua Badan Eksekutif Mahasiswa di kampusnya. Ia sering mengikuti kegiatan studi banding di berbagai tempat, aktif berorganisasi dan lain sebagainya.

"Bu Ida, kebetulan sekali ibu datang ke ruangan saya. saya agak terkejut dengan barusan terjadi, beberapa saat lalu di tempat ini." kata Sang kepsek membuka dialog.

"Oh iya Pak, sebenarnya saya ada keperluan lain pak" 

"Sebentar Bu Ida, tahan dulu maksud kedatangan Bu Ida. saya ingin menyampaikan dulu tujuan pembicaraan saya di awal" kata sang kepala memotong pembicaraan Bu Ida.

"Baik pak, silahkan pak melanjutkan maksud bapak" dengan lembut sambil melemparkan senyum manisnya.

Sang kepsek pun membalas senyuman itu. Lalu kembali melanjutkan keresahan dan perasaanya ketika berhadapan dengan para muridnya beberapa waktu yang lalu. 

********************Bersambung********************

 

 

Bagikan artikel ini:
Frumensius Hemat, S.Fil

- Kepala Sekolah -

Puji Syukur kita persembahkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas berkah Dan rahmatnya sehingga akhirnya kami dapat meluncurkan kembali website…

Berlangganan
Jajak Pendapat

Bagaimana informasi yang dipublikasikan di website ini sungguh membantu anda?

Hasil